Selasa, 07 Mei 2013

Sebuah perangkat canggih bernama i-limb ultra revolution baru saja diciptakan oleh perusahaan bernama Touch Bionics. Alat ini merupakan sebuah tangan palsu yang elektronik yang juga bisa dikontrol menggunakan sebuah aplikasi smartphone
Pihak Touch Bionics mengatakan bahwa i-limb miliknya tersebut merupakan tangan palsu pertama di dunia yang bisa dikontrol menggunakan smartphone. Kemampuan ini dapat dilakukan bersamaan dengan sebuah aplikasi mobile bernama biosim.
Selain itu, kemampuan tangan palsu ini pun memiliki fungsi yang sangat membantu bagi mereka yang membutuhkan. Tangan palsu ini dilengkapi dengan fitur yang mirip dengan tangan manusia. Dengan begitu pihak Touch Bionics berharap agar mereka yang tidak memiliki tangan bisa beraktivitas seperti halnya orang-orang normal.

Tak hanya bisa dikontrol melalui smartphone, tangan ini pun bisa bekerja secara langsung berkat sensor yang mampu mendeteksi gerakan otot. Selain itu tangan palsu ini juga memiliki bobot yang tidak terlalu berat, bervariasi antara 443 gram hingga 515 gram, bergantung pada ukurannya. Selain itu sebuah tangan palsu 7.4 V dapat menahan beban hingga 90 kilogram dan 32 kilogram pada bagian jarinya.
ref:beritateknologi.com



Mahasiswa Inggris Berhasil Ciptakan Topeng yang Bisa Memberikan Kemampuan seperti Super Hero

Menjadi seorang pahlawan super tentunya banyak diimpikan oleh anak-anak dan mungkin orang dewasa. Dan dengan memakai sebuah topeng yang dikembangkan oleh para mahasiswa Royal College of Art di London, Inggris, hal tersebut bisa diwujudkan.
Terdapat dua buah topeng yang mereka kembangkan, di mana masing-masing topeng menutupi beberapa bagian wajah dan memiliki fungsi tertentu. Topeng pertama menutupi bagian telinga, mulut dan hidung. Topeng ini berfungsi agar penggunanya bisa memperoleh kemampuan mendengar melebihi manusia biasa.
Sementara itu topeng kedua yang digunakan pada mata bisa digunakan untuk mengambil video yang selanjutnya bisa dikirim ke komputer. Selanjutnya, data video tersebut pun bisa memberikan kegunaan secara real time kepada pemakainya.
Para mahasiswa ini bertujuan agar topeng ini bisa dipakai untuk menganalisis pergerakan seorang atlet. Selain itu, dengan topeng berkemampuan pendengaran super, penggunanya pun bisa mendengarkan suara tertentu meskipun dalam lingkungan yang bising.

ref: beritateknologi.com